Kumpulan Resep Minuman yang Cocok Menemani WFH

Membawa pekerjaan ke dalam rumah tentu menjadi tantangan tersendiri dan seringkali menimbulkan rasa bosan. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi rasa bosan itu, misalnya dengan membuat minuman sehat sebelum bekerja. Ulasan berikut ini akan membahas mengenai berbagai resep minuman yang cocok menemani WFH.

Jus Mangga Yoghurt dan Madu

Perpaduan rasa asam dan manis dari minuman ini bisa memberikan rasa segar untuk tubuh Anda. Bahan-bahan yang diperlukan adalah:

  • 1 buah mangga matang
  • 3 sdm yoghurt rasa mangga
  • 3 sdm madu
  • 1.5 gelas air matang
  • Es batu

Cara membuat:

  • Masukkan mangga, yoghurt, madu, dan air ke blender, lalu blender hingga halus
  • Masukkan campuran tersebut ke dalam gelas, kemudian tambahkan es batu
  • Jus mangga yoghurt dan madu siap dinikmati

Healthy Green Juice

Kalau Anda ingin minuman bernuansa hijau, Anda bisa membuat minuman satu ini. Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah:

  • 2 buah apel
  • 1 ikat bayam
  • 1 batang seledri
  • 1 buah lemon
  • Madu (opsional)

Cara membuat:

  • Potong-potong buah apel, bayam, dan seledri
  • Proses semua bahan, kecuali lemon, menggunakan slow juicer
  • Tambahkan perasan air lemon
  • Anda juga bisa menambah madu untuk memberikan rasa manis jika ingin

Spiced Mint Tea

Minuman ini cocok untuk mengawali hari Anda. Bahan-bahan yang diperlukan adalah:

  • 3 cangkir air
  • 1 batang kayu manis
  • 1 sdm cengkeh
  • 1 cangkir daun mint
  • Madu (opsional)

Cara membuat:

  • Rebus air, kayu manis, dan cengkeh sampai mendidih
  • Masukan daun mint dan rebus lagi selama 1 menit
  • Diamkan selama 5 menit, kemudian saring
  • Sajikan di dalam cangkir dengan tambahan madu

Warm Spiced Milk and Honey

Resep minuman yang cocok menemani WFH berikutnya adalah warm spiced milk and honey yang pas menemani pagi hari yang dingin. Bahan-bahan yang diperlukan adalah:

  • 2 cangkir susu UHT
  • 1 batang vanilla, atau perasa vanilla
  • 1 batang kayu manis
  • 2 buah kapulaga
  • 1 sdm madu

Cara membuat:

  • Masukkan susu dan rempah-rempah ke dalam panci, dan rebus dengan api sedang sambil diaduk sampai mendidih
  • Tutup panci dan diamkan selama 10 menit
  • Masukkan madu ke dalam cangkir, kemudian tuang susu ke dalamnya
  • Tambahkan topping whipped cream dan bubuk kayu manis jika menginginkannya

Smoothies Apel Pisang

Bahan-bahan untuk membuat smoothies apel pisang adalah sebagai berikut.

  • 1 buah apel
  • 2 buah pisang
  • Air secukupnya

Cara membuat:

  • Potong-potong buah apel dan pisang sampai berukuran kecil
  • Haluskan menggunakan blender sampai teksturnya halus
  • Tuang ke dalam gelas dan tambahkan es batu kalau Anda menginginkannya

Cokelat Panas

Cecangkir cokelat panas di pagi hari bisa membuat mood Anda menjadi baik. Bahan-bahannya adalah:

  • 2 sdm cocoa powder
  • 2 sdm gula
  • 1 cangkir susu UHT
  • ¼ sdt ekstrak vanila
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  • Masukan cocoa powder, susu, gula, ekstrak vanila, dan garam dengan api kecil sampai gula larut
  • Aduk terus sampai berbusa
  • Masukan ke dalam blender, aduk sebentar, dan sajikan
franchise cheese tea Rokea include resep minuman

Selain berbagai minuman di atas, minuman yang cocok menemani WFH Anda adalah korean cheese tea dari Rokea Indonesia. Mau bekerja sama dengan kami untuk membuka franchise korean cheese tea? Tentu saja bisa. Cari tahu lebih banyak melalui  rokeaindonesia.com.

Kea

Related Posts

Usaha Sampingan di Saat PPKM

Rokea Cheese Drink – PPKM Mikro Darurat khususnya di Jawa – Bali menyebabkan penurunan yang besar terhadap penghasilan Anda. Solusi praktisnya yakni membuka usaha sampingan di saat…

Tips Sukses Bisnis Franchise di Bawah 5 Juta, Keuntungan Besar!

Rokeaindonesia.com – Bisnis franchise menjadi pilihan tepat bagi para pebisnis pemula yang ingin memulai bisnis tapi males ribet. Dengan membeli bisnis franchise, kamu nggak perlu memikirkan merek,…

10 Usaha Minuman Terlaris di Bulan Puasa tahun 2021

10 Usaha Minuman Terlaris di Bulan Puasa tahun 2021 – Bulan yang suci telah hadir. Umat muslim senantiasa bahagia menyambut bulan yang penuh berkah ini. Semua umat…

10+ Franchise Thai Tea Murah, Modal Minim dengan Untung Pasti

Rokea Franchise Thai Tea Murah – Thai Tea, salah satu jenis minuman yang berasal dari negeri gajah putih terus menunjukan eksistensinya. Meskipun sudah booming sejak lama, nyatanya…

Perlengkapan untuk Memulai Usaha Minuman Thai Tea

Perlengkapan Usaha Thai Tea – Tertarik memulai usaha thai tea? langkah pertama yang wajib Anda lakukan adalah mempersiapkan segala keperluannya. Mulai dari bahan baku, lokasi, strategi bisnis…

Franchise Minuman Murah Rokea Indonesia, Bikin Cuan Anti Seret

Rokea, Franchise minuman murah – Berbisnis dengan menggunakan sistem kemitraan / franchise / waralaba belakangan ini memang semakin banyak diminati. Selain lebih praktis dalam menjalankannya, produk yang…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *